Home » TO BE INSPIRING WOMAN

TO BE INSPIRING WOMAN

Perempuan tidak hanyaberperan dalam mengurus rumah tangga atau menajutkan jenjang karirnya saja. Namun, menjadi seorang wanita, kita juga bisa menjadi sosok yang menginspirasi orang lain untuk melakukan hal lebih dari kemampuannya. Pada tanggal 21 April 2018, melalui event yang diadakan oleh Natur-e Advanced 2018, dengan segala puji Tuhan dan rasa syukur yang dipanjatkan, alhamdulillah saya diberikan kesempatan untuk mengispirasi banyak orang melalui event tersebut, yaitu Juara Terfavorit.

Saya mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh keluarga, suami yang selalu mendukung saya, sahabat dan teman-teman lainnya, Juga kepada seluruh civitas akademika Universitas Negeri Malang. Karena berkat dukungan mereka semualah, saya memperoleh penghargaan ini. Namun, disisi lain, saya mempunyai tanggung jawab lebih yaitu bagaimana menjadi seorang perempuan yang dapat menginspirasi orang lain. Dari sinilah, kita harus menjadikan diri sendiri berguna untuk orang lain, memiliki karakter yang kuat, dan terpenting adalah dapat menginspirasi diri sendiri agar mampu melakukan sesuatu dengan baik dan maksimal. Pinky, staf ahli Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak pernah mengatakan nbahwa seorang wanita menginspirasi adalah mereka yang memiliki karakter mandiri, kesetaraan dan kasih sayang.

Evania Yafie

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top